Peserta Didik MTsN 1 Kota Malang Raih Special Award NYIA 2022

Kota Malang (MTsN 1) – Dua peserta didik MTsN 1 Kota Malang, M. Izzat Adnan Kamal dan M. Lingga Padantya Junaedi, sukses meraih Special Award dalam gelaran National Young Inventors Award (NYIA) ke-15, 2022.

National Young Inventors Award (NYIA) adalah ajang kompetisi bagi remaja dalam melakukan inovasi dan invensi pada bidang teknologi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, memberikan apresiasi, dan menggali potensi remaja pada bidang inovasi teknologi. Lomba tingkat nasional ini juga sebagai ajang untuk menjaring inventor remaja berpartisipasi pada kompetisi tingkat regional maupun internasional.

Peserta NYIA adalah remaja setingkat SD, SMP, dan SMA. Mereka adalah remaja yang potensial untuk dikembangkan dan dapat menjadi potent brand ambassador atau young talent terkait dengan remaja dan inovasi.

“Alhamdulillah, dalam NYIA 2022 ini Tim MTsN 1 Kota Malang berhasil meraih Special Award. Ini adalah prestasi yang luar biasa, karena dalam kompetisi NYIA itu tidak mudah. Ada seleksi yang cukup ketat dan NYIA ini di bawah naungan BRIN (Badan Riset dan Inovasi Nasional), jadi ketika kita dapat prestasi berarti juga akan tercatat dalam Puspresnas (Pusat Prestasi Nasional),” tegas Waka Kesiswaan MTsN 1 Kota Malang, Lailatul Chusniah, saat ditemui pada Rabu (2/11).

Pada kesempatan itu, guru yang akrab disapa Bu Lely tersebut juga menjelaskan, prestasi anak didiknya pada NYIA 2022 sekaligus menjadi kesempatan bagi mereka untuk berpartisipasi pada ajang International Exhibition for Young Inventors yang akan digelar setahun berikutnya. (Zul)

MTsN 1 Kota Malang

Penulis yang bernama MTsN 1 Kota Malang ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai Guru.