Kota Malang – (MIN 1) Dalam rangka menyemarakkan Gerakan Peduli Lingkungan dan Hari Jadi Pramuka ke-61 MIN 1 mengadakan kegiatan bersih-bersih di sekitar Taman Makam Pahlawan Suropati yang berada di jalan Veteran No. 8, Penanggungan, Kecamatan Klojen Kota Malang, Selasa (09/08/2022). Diikuti 250 pramuka Penggalang kelas 5 dan 8 Pembina Pramuka. Kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih kepekaan dan kepedulian anggota pramuka terhadap lingkungan sekitar.
Gerakan Pramuka sebagai wadah pembinaan anggota muda memiliki potensi besar dalam menjaga, memelihara, dan mengelola lingkungan hidup ke arah yang lebih baik sekaligus memberikan manfaat pengetahuan kepada anggotanya.
“Kegiatan ini diselenggarakan salah satunya sebagai bentuk implementasi dari darma ke-2 yakni cinta alam dan kasih sayang sesama manusia. Oleh karena itu, anak-anak dibimbing untuk berperan aktif dalam membersihkan lingkungan di sekitar madrasah, memilah sampah organik dan anorganik, serta ziarah ke taman makan pahlawan. Harapannya melalui kegiatan ini jiwa peduli dan kecintaan mereka terhadap alam semakin terbangun, dan bisa diterapkan dimanapun mereka berada,” tutur Murita Korbid Kesiswaan MIN 1 Kota Malang.
“Meski dirasa panas dan capek anak-anak terlihat senang dan menikmati kegiatan pramuka yang benar-benar memberi pengalaman berharga. Apalagi saat mereka berada tepat di sepanjang makam pahlawan, suasana terlihat hening, tertib, dan sungguh-sungguh saat mendoakan,” tambah Murita dengan bangga terhadap anak-anak pramuka kelas lima.(irm@)