Ubur ubur ikan lele setelah libur kembali belajar lebih giat le

Kota Malang (MIN 2) - Peserta didik MIN 2 Kota Malang kembali masuk ke Madrasah pada Rabu (9/4/2025) setelah menjalani libur hari raya Idul Fitri. Sesuai tradisi di MIN 2, Di hari pertama masuk setelah libur idul fitri , peserta didik melaksanakan halal bi halal dengan bapak ibu guru beserta karyawan yang di kemas dalam apel pagi di halaman Madrasah.

Kegiatan apel pagi dan halal bi halal di buka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian Kepala MIN 2 Kota Malang sekaligus pembina apel Bapak Nanang Sukmawan memberikan sambutan kepada peserta apel yang terdiri dari kelas 1 s.d 6 serta bapak ibu dan karyawan. Ia mengucapkan selamat datang kembali ke Madrasah kepada peserta didik setelah menjalani libur panjang hari raya idul fitri. Dalam kesempatan tersebut beliau mewakili bapak ibu guru dan karyawan juga menyampaikan permintaan maaf yang sebesar besarnya kepada peserta didik jika ada kesalahan dan khilaf bapak ibu guru saat mengajar dikelas.

Terakhir beliau menyampaikan bahwa mulai hari ini kegiatan pembelajaran berjalan seperti biasa. Terutama untuk kelas 6 yang akan mengikuti berbagai rangkaian ujian madrasah.

Beliau menyampaikan “sudah saatnya kembali belajar lebih giat lagi di madrasah. terutama untuk anak anak ku di kelas 6 yang akan mengikuti serangkaian ujian. Yaitu ujian seleksi untuk diterima di sekolah lanjutan yang lebih tinggi, dan beberapa ujian akhir sebagai syarat kelulusan di Madrasah.”

Dan di akhir sambutan, beliau mengucapkan pantun yang sedang tren di media sosial yang diikuti dengan pesan untuk peserta didik Mindatama.

“ubur ubur ikan lele, setelah libur saatnya belajar lebih giat di Madrasah le.”

Kegiatan apel ditutup dengan bersalam salaman yang diiiringi musik hari raya idul fitri MIN 2. (BI)

MIN 2 Kota Malang

Penulis yang bernama MIN 2 Kota Malang ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai Guru.