Vaksinasi untuk Pengasuh Pondok se Kota Malang

Sebanyak 120 orang Kyai, Nyai dan Ustadz Pondok Pesantren yang ada di Kota Malang, Selasa 13 April 2021 mengikuti vaksinasi di Klinik UMMI, UIN Maliki.

Vaksinasi menggunakan vaksin sinovac ini merupakan gelombang pertama dari para kyai dan civitas pesantren yang telah mendaftar di Kementerian Agama Kota Malang untuk mengikuti vaksinasi ini. Data yang diterima Kemenag Kota Malang kemudian diteruskan ke Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Malang.

Kasi PD Pontren Kemenag Kota Malang yang hadir mewakili Kantor Kementerian Agama Kota Malang dalam giat vaksinasi ini, menyambut baik respons dan antusiasme dari para kiai serta para pengasuh pondok pesantren di Kota Malang berkaitan dengan vaksinasi ini. Vaksinasi massal yang diadakan oleh pemerintah bertujuan untuk menjaga masyarakat utamanya dari lingkungan pesantren dari pandemi Covid-19.

Pandemi Covid-19 tak hanya melanda Indonesia tetapi juga seluruh dunia. "Tidak ada pemerintah yang akan mencelakakan rakyatnya sendiri, respon para kyai ini otomatis akan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya vaksinasi" imbuh Kasi PD Pontren.

Kementerian Agama Kota Malang berharap agar vaksinasi tidak hanya diberikan kepada para pengasuh yang hari ini mengikuti vaksinasi saja, tetapi vaksinasi juga diberikan kepada para kyai, santri dan ustadz lain yang belum terdaftar sehingga kegiatan belajar di pondok pesantren dapat kembali dilakukan.

iin nurjanah

Penulis yang bernama iin nurjanah ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai JFU Pada PD Pontren dan Tim Kerja Pengawasan.