Sumpah Jabatan Penentu Akhirat Kita

Kota Malang (26/8) — Kantor Kementerian Agama Kota Malang menggelar Apel Senyum Senin Pagi dengan tema "Penguatan Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Malang". Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya memperkuat komitmen internal terhadap Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK) yang telah memasuki tahun kelima di lingkungan kantor tersebut.

Apel yang berlangsung pada Senin pagi ini dihadiri oleh seluruh pegawai Kementerian Agama Kota Malang dan menjadi momentum penting dalam menginternalisasi semangat ZI-WBK di kalangan pimpinan dan pegawai.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Malang, Gus Shampton, menekankan pentingnya kerja sama dan tanggung jawab kolektif dalam mencapai tujuan pembangunan Zona Integritas. "Kita ibarat kapal yang megah yang dirancang untuk mengarungi lautan. Kapal yang kuat dan hebat tidak dibuat oleh satu orang saja, tetapi oleh banyak orang yang bekerja sama. Begitu pula dengan pembangunan Zona Integritas ini, bukan milik satu atau dua orang, tetapi milik kita semua dan menjadi tanggung jawab kita bersama," ujar Gus Shampton.

Gus Shampton juga mengingatkan kembali pentingnya mengedepankan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi dan golongan. Merujuk pada sumpah yang diucapkan saat pelantikan DPRD Kota Malang (24/8), ia menyatakan bahwa sumpah tersebut mudah diucapkan namun sulit dilaksanakan. "Saya teringat kita juga saat pertama dilantik mengalami sumpah tersebut. Saat kita bersumpah atas nama Allah, seharusnya kita lebih berusaha melaksanakannya dengan baik," tegasnya.

Lebih lanjut, Gus Shampton menekankan bahwa meskipun nantinya Kantor Kementerian Agama Kota Malang berhasil meraih predikat ZI-WBK, evaluasi terhadap kepantasan dan implementasi akan tetap dilakukan secara berkelanjutan. "Saya tidak ingin lagi mendengar keluhan dari masyarakat, terutama terkait layanan. Mari bersama-sama kita bekerja keras untuk memastikan ZI-WBK berhasil di tahun ini," tambahnya.

Ia juga mengingatkan bahwa pembangunan ZI-WBK bukan hanya tentang meraih predikat semata, tetapi harus menjadi gaya hidup yang nyaman dan melekat di setiap pegawai. "Saya berharap teman-teman semua nantinya mampu menjawab apa itu Zona Integritas dan segala aspeknya sebagai bukti keberhasilan internalisasi ZI-WBK. Mari bersama-sama kita membangun ZI-WBK di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Malang," tutup Gus Shampton.

Apel Senin Pagi ini diikuti oleh seluruh pegawai dengan penuh semangat dan diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam memperkuat budaya kerja yang bersih, transparan, dan akuntabel di lingkungan Kementerian Agama Kota Malang. Humas

Muhammad Nur Hidayah

Penulis yang bernama Muhammad Nur Hidayah ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai Pranata Humas dan Agen Perubahan Kemenag Kt Malang.