Penyembelihan Hewan Kurban di MTsN 1 Kota Malang

Kota Malang (MTsN 1) – Berbagai kegiatan dilaksanakan oleh MTsN 1 Kota Malang dalam rangkaian hari raya Iduladha 1443 H. Salah satu kegiatan tersebut adalah penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan pada Senin (11/7).

Ada tiga ekor sapi yang disembelih di madrasah dan satu ekor sapi lagi akan disembelih saat kegiatan bakti sosial di Dusun Umbulan, Desa Sidodadi, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, pada Rabu (13/7).

Pada kesempatan itu, MTsN 1 Kota Malang juga mendistribusikan enam ekor kambing kepada masyarakat sekitar atau lembaga yang mengajukan.

“Rangkaian Iduladha ini sebagai bentuk kepedulian MTsN 1 Kota Malang kepada sesama hamba Allah Swt. Sekaligus mengajarkan anak-anak lebih peduli kepada sesama,” ungkap Kepala MTsN 1 Malang, Samsudin, usai seremoni pemotongan satu ekor sapi limousine seberat 1 ton senilai Rp35 juta.

“Untuk sapi yang disembelih di sini, kami targetkan ada 450 kantong daging sapi. Diberikan kepada masyarakat sekitar madrasah dan yang telah mengajukan permohonan,” imbuh Pak Sam, sapaan akrabnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Iduladha, Faruq Baharuddin, mengatakan, sebagian besar hewan kurban merupakan donasi pribadi maupun patungan para siswa serta dana amal sedekah. Mereka yang berkurban juga akan mendapatkan jatah daging kurban, sisanya didistribusikan kepada yang berhak menerima, panitia, dan siswa.

“Hewan kurban yang kami sembelih sudah dinyatakan sehat, dengan Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH). Saat penyembelihan ada dokter yang datang memeriksa dagingnya, baik sebelum dan sesudah disembelih,” tegas guru alumnus S-2 Pendidikan Bahasa Arab UIN Malang tersebut.

Terkait bakti sosial, Faruq menyebutkan, selain penyerahan dan penyembelihan hewan kurban. MTsN 1 Kota Malang juga akan memberikan paket sembako, donasi pembangunan sarana prasarana dan paket alat tulis.

“Di sana (Dusun Umbulan, Desa Sidodadi, Kec. Gedangan, Kab. Malang) merupakan desa percontohan moderasi beragama. Jadi ada daging kurban yang akan diberikan kepada nonmuslim di sana,” pungkasnya

Berdasarkan informasi sampai hari ini, total donasi yang terkumpul sekitar Rp128 juta. Baik dari dana pembelian hewan kurban patungan dan pribadi, infaq/sedekah tarbiyah kurban, dan amal Jumat.

“Selain dialokasikan untuk pembelian hewan kurban, ada juga untuk pembelian paket sembako, donasi pembangunan, dan lainnya (untuk kegiatan bakti sosial),” jelas Waka Kesiswaan MTsN 1 Kota Malang, Lailatul Chusniah. (Red)

MTsN 1 Kota Malang

Penulis yang bernama MTsN 1 Kota Malang ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai Guru.