MTsN 1 Kota Malang Raih 9 Prestasi Olimpiade MIPA Tingkat Nasional

Kota Malang (MTsN 1) – Peserta didik MTsN 1 Kota Malang sukses meraih 9 prestasi pada ajang Olimpiade MIPA ASTEC 2023. Prestasi tersebut adalah juara 1 yang diraih oleh Syandana Gian Arganta, Javier Fawwaz Hibatullah, dan Aufa Satria Herlyananda. Juara 2 didapat oleh Ahmad Kautsar AR, Javier Abyan Mursalin, dan Daffa Atha Arkana. Sedang juara 3 diperoleh Nurisna Anara Mughni R, Alfreda Risqullah Saputra, dan Rameyza Elya Salsabila.

ASTEC (Al Hikmah Sport, Technology, Education, Art, and Business Competition) adalah kompetisi tingkat nasional yang diadakan oleh SMA Al-Hikmah Surabaya. Pada gelaran tahun ini ASTEC mengusung tema Push Your Limits, Embrace Bigger Challenges.

“Olimpiade ASTEC ini kami awali dari tahap penyisihan yang dilakukan secara online. Setelah lolos dari penyisihan, kami mengikuti tahap semifinal dan final yang dilaksanakan di SMA Al-Hikmah, Surabaya,” ungkap peraih juara 1 ASTEC 2023, Syandana Gian Arganta, saat ditemui pada Selasa (30/5).

Lebih lanjut, peserta didik kelas 9M Program Olimpiade itu menuturkan, ada tantangan tersendiri saat mengikuti Olimpiade ASTEC 2023. Karena selain dituntut ketepatan menjawab soal, peserta juga harus terampil dalam mengikuti cerdas cermat dan presentasi ketika sudah sampai tahap final.

“Ada empat materi yang harus kami selesaikan pada Olimpiade ASTEC, yaitu fisika, biologi, kimia, dan matematika. Alhamdulillah, saya sangat senang bisa meraih juara 1, karena awalnya memang tidak menduga,” imbuhnya.

Menguasai materi, terampil dalam presentasi, serta ketepatan dalam menjawab pertanyaan saat cerdas cermat, itulah beberapa kunci sukses dari peserta didik MTsN 1 Kota Malang saat meraih prestasi pada Olimpiade ASTEC 2023. (Zul)

Yoga Prasetya

Penulis yang bernama Yoga Prasetya ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai guru MTsN 1 Kota Malang.