Kota Malang (MIN 2) – Untuk pertama kalinya, MIN 2 Kota Malang turut berpartisipasi dalam perlombaan musik tradisional. Tim angklung yang terdiri dari siswa kelas 4A MIN 2 Kota Malang berhasil meraih juara 3 tingkat Nasional kategori umum dalam Event Pasanggiri Angklung 2023 yang diselenggarakan oleh Yayasan Astra Honda Motor. Pemenang dalam kegiatan ini di posting pada akun instagram sahabat satu hati pada Minggu (19/12/2023).
Dalam event tersebut, MIN 2 Kota Malang mengirimkan video tampilan siswa kelas 4A memainkan angklung. Instrumen yang dimainkan adalah lagu apuse, tari sanggai dan Indonesia Tanah Airku secara medley. Bapak Suroto selaku pelatih angklung di MIN 2 mengunggkapkan rasa bangga dan bersyukur atas pencapaian tersebut. Memang disela kegiatan mengajar di Madrasah, beliau juga secara rutin mengajar ekstrakurikuler setiap minggunya.
“Alhamdulillah, selamat untuk MIN 2, terutama siswa kelas 4A atas kesungguhannya dan totalitasnya dalam mengikuti event ini.” ungkapnya.
Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang mengemas tampilan dan merekam audio dan video sehingga terlihat lebih menarik saat dilihat dan didengarkan.
“Terima kasih kepada tim IT yang mengolah dan mengemas video dan audio secara baik dan dapat memenuhi kriteria untuk juara.” Ucapnya.
Pasanggiri Angklung merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Yayasan Astra Honda Motor dalam upaya untuk menjaga kelestarian angklung sebagai warisan budaya asli Indonesia. Event tahun ini adalah yang ke-6 kalinya sejak dimulai tahun 2015. Pelaksanaan lomba adalah dengan membuat konten digital yang di upload di Media Sosial masing – masing lembaga. (BI)