KESERUAN KEGIATAN PRAMUKA MAN 1 KOTA MALANG SELAMA PANDEMI

Malang (MAN 1 Kota Malang). Pramuka merupakan kegiatan ekstrakurikuler wajib pada pendidikan dasar (SD/MI dan SMP/MTs) dan menengah (SMA/MA), hal tersebut sesuai dalam kurikulum 13. Selain menjadi ekskul wajib yang diikuti oleh seluruh siswa MAN 1 Kota Malang, ekskul Pramuka MAN 1 Kota Malang menjadi ekskul yang banyak diminati oleh siswa MAN 1 Kota Malang. Melalui ekskul Pramuka, siswa bisa mengembangkan bakat dan potensi di berbagai bidang. Hal tersebut dikarenakan kegiatan ekskul Pramuka yang bervariasi dan luas cakupannya sebab bakat dan minat siswa bisa diasah melalui ekskul ini.

Di masa pandemi, ekskul Pramuka MAN 1 Kota Malang menjadi satu-satunya ekskul yang tetap melaksanakan kegiatan, meski dilaksanakan secara daring. “Kegiatan Pramuka tetap dilaksanakan meski dalam masa pandemi. Tentunya kami menggunakan berbagai media online agar kegiatan Pramuka tetap berjalan, seperti whatsapp, zoom meeting, google form, youtube, dan sebagainya disesuaikan dengan materi atau kebutuhan siswa,” jelas salah satu pembina Pramuka MAN 1 Kota Malang.

Di masa pandemi, kegiatan Pramuka tetap dilaksanakan setiap minggunya melalui berbagai media online. Meski dilaksanakan secara online kegiatan pramuka tetap berjalan dengan lancar, mulai dari penyampaian materi, kuis, pembuatan video kreasi, rapat, nonton video bersama secara online, bahkan Pramuka MAN 1 Kota Malang juga masih aktif mengikuti dan memenangkan berbagai macam lomba Pramuka yang diadakan secara online baik tingkat provinsi maupun nasional. Selain kegiatan rutinan, Pramuka MAN 1 Kota Malang juga mengadakan event besar sekolah seperti OPT (Orientasi Pramuka Tegak), Gita Galang (Giat Tangkas Pramuka Penggalang), HUT Pramuka, penempuhan Bantara-Laksana, dll.

Salah satu cara yang dilakukan oleh pengurus Pramuka MAN 1 Kota Malang untuk memperkenalkan ekskul Pramuka MAN 1 Kota Malang kepada adik-adiknya kelas X adalah melalui instagram MPK/OSIS MAN 1 Kota Malang @ostramaska dengan memosting poster ekskul Pramuka MAN 1 Kota Malang. (Humas)

MAN 1 Kota Malang

Penulis yang bernama MAN 1 Kota Malang ini merupakan Pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Malang yang berstatus PNS dan memiliki jabatan sebagai Guru.