Kota Malang (MIN 2) – setelah menjalani rangkaian kegiatan akhir untuk memenuhi syarat kelulusan, peserta didik kelas 6 MIN 2 Kota Malang yang berjumlah 177 siswa melaksanakan kegiatan Purnawiyata sebagai seremonial berakhirnya pembelajaran di jenjang MI. tidak hanya itu, pada momen tersebut madrasah juga memberikan penghargaan kepada peserta didik kelas 1 s.d 5 yang meraih total 1080 prestasi dimulai dari tingkat kota sampai internasional. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel savana pada Sabtu (29/6/2024) dengan mengundang bapak ibu dari kemenag kota malang, kepala madrasah dari 6 satker kemenag kota malang, serta wali kelas 6 dan siswa berprestasi.
Dalam sambutannya, Kepala MIN 2 Kota Malang Bapak Nanang Sukmawan, menyampaikan selamat kepada peserta didik kelas 6 yang telah sukses menempuh pembelajaran dengan baik di madrasah. Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa ini bukan akhir. Akan tetapi awal bagi perjalanan di tingkat yang lebih tinggi. Beliau juga menyampaikan data studi lanjutan peserta didik kelas 6 yang sudah di terima di Madrasah Tsanawaiyah Negeri, dan SMP Negeri.
“6 tahun perjalanan di madrasah tidak berakhir, akan tetapi untuk dikenang. Journey to remember sebagai awal untuk menjalani pembelajaran di tingkat selanjutnya. Alhamdulillah, untuk tahun ini semakin bertambah peserta didik yang diterima di sekolah favorit. tidak sedikit juga peserta didik yang diterima di pesantren favorit di jawa timur dan jawa tengah.” Ucapnya.
Selain itu beliau juga mengapresiasi prestasi akademik dan non akademik yang semakin bertambah setiap tahunnya.
Ia menyampaikan “pada tahun ini prestasi mindatama melesat dari tahun sebelumnya, yakni sejumlah 1080 peserta dari tingkat kota sampai Internasional. Selamat kepada ”
Kepala Kankemenag Kota Malang Bapak Achmad Shampton mengapresiasi kegiatan ini. Beliau menyampaikan sambutannya secara live streaming dari kota Madinah.
Beliau menyampaikan “selamat dan sukses untuk anak anakku di MIN 2 Kota Malang, jangan pernah putus asa, dan teruslah belajar jangan pernah berhenti. Semoga sukses di pendidikan selanjutnya. Selamat juga untuk pendidik dan tenaga kependidikan MIN 2 Kota Malang yang telah mengabdikan dirinya untuk pengembangan ilmu pengetahuan.” (BI)