Malang – Guna memastikan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di MTsN 1 Kota Malang berjalan dengan baik, lancar, dan transparan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Malang, Achmad Shampton didampingi wakil kepala MTsN 1 Malang bidang kesiswaan , Lailatul Chusniyah, waka sarpras Musyafa' Fathunnuha, Plt. KTU MTSN 1 Achmad Khumaini dan beberapa tim seleksi MTSN 1 melakukan monitoring langsung terhadap pelaksanaan tes masuk pada 16 Februari 2025.
Monitoring ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh proses PPDB, mulai dari pendaftaran hingga tes, berjalan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Hal ini juga bertujuan untuk menghindari potensi benturan kepentingan yang mungkin timbul selama proses seleksi.
Tes masuk MTsN 1 Kota Malang terdiri dari dua jenis, yaitu tes akademik dan tes psikologi. Tes akademik bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif calon peserta didik dalam berbagai mata pelajaran, sementara tes psikologi bertujuan untuk mengidentifikasi potensi dan karakteristik psikologis masing-masing calon peserta didik.
Gus Shampton menyampaikan bahwa monitoring ini merupakan bagian dari upaya Kemenag Kota Malang untuk memastikan bahwa PPDB di seluruh madrasah di Kota Malang dilaksanakan secara objektif, transparan, dan akuntabel. Beliau juga berharap agar seluruh calon peserta didik dapat mengikuti tes dengan tenang dan percaya diri.
Sementara itu, Lailatul Chusniyah menyampaikan bahwa pihak madrasah telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik untuk pelaksanaan tes masuk ini. Beliau juga memastikan bahwa seluruh panitia telah bekerja sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.
Pelaksanaan tes masuk jalur prestasi MTsN 1 Kota Malang ini diikuti oleh 813 calon peserta didik. Hasil dari tes ini akan menjadi salah satu pertimbangan dalam menentukan calon peserta didik yang berhak diterima di MTsN 1 Kota Malang.