Kota Malang (17/8) -- Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 dirayakan dengan penuh semangat dan kekhidmatan di Kota Malang. Upacara puncak yang digelar di Balai Kota Malang ini dihadiri oleh unsur pimpinan baik militer maupun sipil, yang dengan penuh semangat memasuki lapangan upacara. Wajah-wajah penuh kebanggaan dan rasa syukur terlihat jelas di setiap peleton, mencerminkan tekad mereka dalam menjaga kedaulatan negara.
Sorotan utama dalam upacara ini adalah kehadiran barisan mahasiswa Papua yang tampil dengan balutan batik serta perlengkapan khas Papua. Kehadiran mereka menambah warna pada perayaan kali ini, sekaligus memperlihatkan kekayaan budaya dan keragaman suku bangsa yang ada di Indonesia.
Upacara resmi dimulai tepat pada pukul 08.53 WIB, ditandai dengan masuknya Komandan Upacara. Pembacaan naskah Proklamasi oleh Ketua DPRD Kota Malang mengingatkan kembali pada perjuangan para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan. Momen ini menjadi pengingat akan pengorbanan besar yang dilakukan para pahlawan untuk meraih kemerdekaan.
Kekhidmatan upacara semakin terasa saat doa dipimpin oleh Dr. Subhan dari Kementerian Agama. Doa ini mengajak seluruh peserta untuk memohon rahmat dan keberkahan bagi seluruh rakyat serta pemimpin Indonesia. Selain menjadi pengharapan yang mampu mempererat hubungan antarwarga negara, doa ini juga menjadi penyemangat bagi generasi muda untuk terus mengabdi dan berbakti kepada bangsa.
Prosesi pengibaran bendera merah putih menjadi puncak dari upacara ini. Bendera merah putih berkibar dengan gagahnya, melambangkan semangat kemerdekaan yang terus hidup di hati seluruh rakyat Indonesia.
Setelah upacara berakhir, Penjabat Walikota Malang, Iwan Kurniawan, ST, MM, memberikan penganugerahan tali asih kepada para pahlawan dan berfoto bersama sejumlah mantan Wali Kota Malang yang hadir. Momen ini menjadi simbol penghormatan dan rasa syukur atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Malang, Gus Shampton, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan rasa syukurnya. "Hari ini kita bisa merasakan udara kemerdekaan. Kita harus selalu mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang mempertaruhkan jiwa, raga, dan nyawa mereka untuk kemerdekaan yang kita nikmati saat ini. Marilah kita memberikan pengabdian terbaik bagi bangsa ini sebagai bentuk terima kasih kita kepada Allah atas kemerdekaan yang kita rasakan. Rawatlah peninggalan para ulama ini dengan penuh tanggung jawab," ujarnya.
Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-79 di Kota Malang ini menjadi momen penting untuk merenung, bersyukur, dan memperkuat komitmen dalam menjaga serta merawat kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan. Dengan semangat kebersamaan dan persatuan, bangsa Indonesia akan terus melangkah maju menghadapi tantangan masa depan dengan optimisme dan keteguhan hati. Humas